Kebakaran di Jatipulo Palmerah: Puluhan Rumah Terbakar, Ratusan Warga Dievakuasi

Senin, 17 November 2025 - 06:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi (Foto:Mercinews.com)

Ilustrasi (Foto:Mercinews.com)

Jakarta, Mercinews.com – Sebanyak 50 rumah hangus terbakar dalam peristiwa kebakaran yang melanda permukiman padat penduduk di Kelurahan Jatipulo, Palmerah, Jakarta Barat, pada Minggu (16/11/2025) sore. Peristiwa tersebut menghanguskan sedikitnya 50 rumah dan memaksa ratusan warga mengungsi ke lokasi penampungan sementara.

Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Senin (17/11/2025), mencatat area terdampak kebakaran berada di empat rukun tetangga, yaitu RT 007, RT 008, RT 009, dan RT 010 RW 04 Jatipulo.

“Objek terdampak ada 50 rumah tinggal dengan jumlah 100 kepala keluarga,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI, Mohamad Yohan, di Jakarta.

Kebakaran di Jatipulo pertama kali terlihat sekitar pukul 16.30 WIB di kawasan Gang Pelita 10, Jalan Tomang Banjir Kanal. Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta mengerahkan 20 unit pemadam kebakaran (Damkar) dengan total 100 personel untuk memadamkan api.

Proses pemadaman dimulai pukul 16.36 WIB dan si jago merah berhasil dilokalisasi beberapa menit kemudian.

Baca Juga:  Meugang pertama sambut Ramadhan, harga daging di Abdya tembus Rp200 ribu/Kg

“Status pemadaman sempat berada pada kategori kuning atau api sudah dapat dikendalikan. Proses pendinginan masih dilakukan,” kata Kepala Dinas Gulkarmat DKI, Bayu Meghantara.

Sementara itu, warga di sekitar lokasi mengaku sempat mendengar dentuman keras sebelum kebakaran terjadi.

Hal ini dibenarkan oleh Ketua RW 04 Jati Pulo, Maulana Sani. Menurutnya, suara tersebut berasal dari kabel SUTET yang putus di atas rumah warga.

“Kabel itu putus di RT 06 dan menjulur ke area lain. Tidak lama kemudian, asap membesar dari rumah-rumah di RT 09,” ungkapnya.

Baca Juga:  Anggiat Napitupulu: Dari Perbatasan Kita Bangun Ketahanan dan Persaudaraan

BPBD DKI melaporkan bahwa satu warga mengalami luka ringan akibat tersetrum dan telah mendapatkan penanganan dari PMI. Selain itu, sebanyak 350 jiwa dievakuasi ke Lapangan Taman Jati di RT 011/RW 04.

Yohan menambahkan, penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik. Estimasi kerugian mencapai Rp1,3 miliar.

Aparat kelurahan, BPBD, dan petugas terkait masih melakukan pendataan lanjutan untuk memastikan kebutuhan warga terdampak dan tahap penanganan berikutnya.(red)

Berita Terkait

Penguatan Internet di Perbatasan Jadi Sorotan dalam Rakor Konektivitas Digital Kalbar
Keraton Surakarta Sampaikan Undangan Jumenengan Pakoe Boewono XIV ke Sultan HB X
Kanwil Kemenkum Bali Terima Audiensi Sekda Badung Bahas Penyusunan Regulasi Kesehatan bagi Lansia
Kanwil Kemenkum Bali Bentuk ASN Berintegritas melalui Orientasi PPPK 2025
Visa Wisata Malah Dipakai untuk Kerja, WNA Prancis Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai
Raja Surakarta Pakoe Boewono XIII Wafat, AMKI Sampaikan Belasungkawa
Lanud Husein Sastranegara Komitmen Kawal dan Distribusikan MBG
Biddokes Polda Banten Jamin Kualitas dan Keamanan MBG

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 06:34 WIB

Kebakaran di Jatipulo Palmerah: Puluhan Rumah Terbakar, Ratusan Warga Dievakuasi

Jumat, 14 November 2025 - 21:31 WIB

Penguatan Internet di Perbatasan Jadi Sorotan dalam Rakor Konektivitas Digital Kalbar

Rabu, 12 November 2025 - 21:36 WIB

Keraton Surakarta Sampaikan Undangan Jumenengan Pakoe Boewono XIV ke Sultan HB X

Rabu, 12 November 2025 - 12:41 WIB

Kanwil Kemenkum Bali Terima Audiensi Sekda Badung Bahas Penyusunan Regulasi Kesehatan bagi Lansia

Selasa, 4 November 2025 - 14:21 WIB

Kanwil Kemenkum Bali Bentuk ASN Berintegritas melalui Orientasi PPPK 2025

Berita Terbaru

Bruno Fernandes mencetak hattrick mengantar kemenangan Portugal menang telak 9-1 melawan Azerbaijan dalam laga pamungkas Kualifikasi Grup F Zona UEFA di Estadio do Dragao, pada Minggu (16/11/2025) malam WIB.(Foto: Dok X@manutd)

Olahraga

Tanpa Ronaldo, Portugal Tampil Perkasa Hancurkan Armenia 9-1

Senin, 17 Nov 2025 - 06:58 WIB

Dr. M. Harry Mulya Zein.(Foto: Mercinews.com)

Opini

Putusan MK, Ingatkan Polri Gunakan Manajemen Talenta

Minggu, 16 Nov 2025 - 13:20 WIB