Saat Ini sudah 14 Orang Meninggal Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Jumat, 3 Maret 2023 - 23:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Mercinews.com – Korban meninggal dunia kebakaran Depo Pertamina Plumpang bertambah menjadi 14 orang. Hal itu disampaikan Kapolres Jakarta Utara Kombes Gidion di sekitar lokasi kebakaran.

Selain korban Meninggal dunia 14 jiwa, semantara terdapat juga korban luka bakar. Data yang disampaikan oleh kapolres korban luka ada 46 orang yang dirawat di 4 rumah sakit.

“Yang di rumah sakit itu 5 di Rumah Sakit Pelabuhan, 11 di Rumah Sakit Tugu, 15 Rumah Sakit Mulyasari dan 11 di Rumah Sakit Koja,” Kapolres Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023).

Menurut Gidion, kebakaran terjadi sekitar pukul 20.20 WIB dan berdampak pada permukiman warga di dua RW Kelurahan Rawabadak Selatan, Koja, Jakarta Utara.

“Kita dengan TNI-Polri, Damkar dan staleholder fokus pemadaman api dan pencarian korban,” jelas dia.

Baca Juga:  Yayasan Cianjur Kota Qur’an kunjungi MER-C bahas penggalangan donasi untuk Palestina
Korban tewas kebakaran Depo Pertamina Plumpang. Dok. Istimewa

Gidion pun mengimbau masyarakat sekitar untuk dapat membantu proses penanganan kebakaran lewat memberikan akses jalan. Adapun penyebab dari peristiwa tersebut masih dalam pendalaman petugas.

“Kami belum bisa menyimpulkan,” Gidion menandaskan.

Diketahui, Depo Pertamina yang berada di Jalan Tanah Merah Bawah RT012/RW09, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara, terbakar, Jumat (3/3/2023) malam.

Kasie Damkar DKI Jakarta Saepulloh mengatakan api masih membumbung tinggi di sekitar lokasi kejadian. Kebakaran mulai merambat ke rumah-rumah warga

Baca Juga:  Pemerintah perpanjang status kedaruratan COVID-19 hingga Mei

Masih merah, merambat ke rumah warga. Kami masih berupaya memadamkan,” ujar dia.

Saat ini, petugas kebakaran mengerahkan sebanyak 51 unit mobil pemadam. Kemudian, sebanyak 255 Orang petugas kebakaran masih berjibaku memadamkan api di lokasi Kebakaran. (*)

Berita Terkait

MER-C Hadiri Acara Solidraitas untuk Palestina di Kedutaan Besar Palestina Jakarta
MER-C Hadiri Undangan Pertemuan Kemlu RI, Bahas Penguatan Bantuan untuk Palestina
MER-C Melanjutkan Program Kemanusiaan Pasca Gempa di Herat, Afghanistan
MER-C Terima Kunjungan Lembaga Kemanusiaan Al Shifaa Lebanon
MER-C Sambut Kepulangan Dua Relawan, Fikri dan Reza dari Gaza
Abu Faisal Serahkan Sumbangan dari Masyarakat Aceh 1 Milyar untuk Palestina
Trump Menang Pilpres, Presiden Prabowo Bakal Ke Amerika
MER-C Indonesia Berangkatkan Tim EMT ke-6 untuk Bertugas ke Jalur Gaza

Berita Terkait

Jumat, 10 Januari 2025 - 15:51 WIB

MER-C Hadiri Acara Solidraitas untuk Palestina di Kedutaan Besar Palestina Jakarta

Rabu, 18 Desember 2024 - 18:32 WIB

MER-C Hadiri Undangan Pertemuan Kemlu RI, Bahas Penguatan Bantuan untuk Palestina

Minggu, 24 November 2024 - 17:39 WIB

MER-C Melanjutkan Program Kemanusiaan Pasca Gempa di Herat, Afghanistan

Minggu, 24 November 2024 - 17:31 WIB

MER-C Terima Kunjungan Lembaga Kemanusiaan Al Shifaa Lebanon

Rabu, 13 November 2024 - 10:53 WIB

MER-C Sambut Kepulangan Dua Relawan, Fikri dan Reza dari Gaza

Berita Terbaru