Kodim Abdya tes urine mendadak, semua prajurit TNI negatif narkoba

Kamis, 13 Juni 2024 - 14:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dandim 0110 Abdya Letkol Inf Beni Maradona meninjau petugas pemeriksaan urine prajurit di Blangpidie, Kamis (18/6/2024). (ANTARA/HO-Kodim Abdya)

Dandim 0110 Abdya Letkol Inf Beni Maradona meninjau petugas pemeriksaan urine prajurit di Blangpidie, Kamis (18/6/2024). (ANTARA/HO-Kodim Abdya)

Blangpidie, Mercinews.com – Seratusan personel Kodim 0110/Abdya melaksanakan tes urine narkoba di Aula Makodim, Desa Keude Paya Kecamatan Blangpidie, dalam upaya memberantas penyalahgunaan narkoba di kalangan prajurit.

Kegiatan tersebut digelar secara mendadak oleh Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Beni Maradona, sebagai salah satu langkah penyuluhan, pencegahan, penyalahgunaan dan pemberantasan gelap Narkoba (P4GN) di keluarga besar TNI.

Pemeriksaan tes urine ini diikuti oleh seluruh prajurit Perwira, Bintara, dan Tamtama dengan melibatkan tim kesehatan dari UPTD Puskesmas Blangpidie.

Pengambilan urine dilakukan secara bergantian dan diawasi ketat oleh personel provost dan tim Intelijen, memastikan tidak ada celah untuk kecurangan.

“Kegiatan ini rutin kami lakukan setiap semester, dan hari ini kembali kami gelar secara mendadak. Alhamdulillah untuk hasilnya sudah keluar, negatif semua,” kata Dandim, Kamis (13/6).

Baca Juga:  Hari Ke Empat Gelar Razia Busana Muslim di Aceh Barat, Sudah Terjaring 76 warga

Ia menambahkan bahwa kegiatan rutin ini dilakukan untuk memastikan seluruh prajurit di jajarannya bersih dari Narkoba.

Dandim juga menegaskan komitmen pihaknya dalam mendukung pemerintah memberantas narkoba dan menjadi contoh terdepan bagi masyarakat.

Selain mengecek urine narkoba, kegiatan dadakan tersebut juga dikombinasikan dengan pemeriksaan handphone prajurit. Kodim Abdya ingin memastikan bahwa selain bersih dari narkoba, TNI di jajarannya juga bebas dari kegiatan judi online, pinjaman online, dan pelanggaran lainnya yang dapat merusak citra TNI.

Baca Juga:  Letusan Gunung Ruang Sebabkan Manado Gelap Gulita dan Bandara Sam Ratulangi Ditutup

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh prajurit Kodim 0110/Abdya dapat terus menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugasnya, serta menjadi teladan bagi masyarakat dalam upaya pemberantasan Narkoba dan kegiatan ilegal lainnya.

(mc)

Berita Terkait

Ramadhan Perbaikan Diri, Babinsa Cot Gud Ingatkan Remaja Hindari Hal yang Merugi
Ikan paus dengan berat 2,5 ton ditemukan mati terdampar di Pulau Simeulue
Dandim Kota Banda Aceh Dampingi Pangdam IM Salurkan Bantuan Sembako
Longsor dan Banjir Rendam 5 Desa di Aceh Utara
Gubernur Aceh Muzakir Manaf wacanakan program gerakan shalat tepat waktu
Wali Nanggroe Aceh bakal kerja sama pendidikan dengan Singapura
Berkah Ramadhan, Kodim KBA Bagikan Nasi dan Takjil Gratis untuk Warga
Warga Bireuen serbu Takjil untuk buka puasa Pertama

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:11 WIB

Ramadhan Perbaikan Diri, Babinsa Cot Gud Ingatkan Remaja Hindari Hal yang Merugi

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:31 WIB

Ikan paus dengan berat 2,5 ton ditemukan mati terdampar di Pulau Simeulue

Senin, 10 Maret 2025 - 13:38 WIB

Dandim Kota Banda Aceh Dampingi Pangdam IM Salurkan Bantuan Sembako

Minggu, 9 Maret 2025 - 17:10 WIB

Longsor dan Banjir Rendam 5 Desa di Aceh Utara

Jumat, 7 Maret 2025 - 06:02 WIB

Gubernur Aceh Muzakir Manaf wacanakan program gerakan shalat tepat waktu

Berita Terbaru

Sekjen Partai Aceh Kamaruddin Abubakar alias Abu Razak.Ist

Umum

Sekjen Partai Aceh Abu Razak Meninggal Dunia di Mekkah

Rabu, 19 Mar 2025 - 13:36 WIB

Tiga jasad anggota Polri yang tewas ditembak di Lampung. (Foto: Dok. Istimewa)

Peristiwa

Tiga Polisi Tewas Ditembak di Lampung

Rabu, 19 Mar 2025 - 11:37 WIB