Ini Jadwal Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea: Untuk Tiket Tampil di Olimpiade 2024

Rabu, 8 Mei 2024 - 00:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Mercinews.com – Simak di sini jadwal Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea di play-off AFC-CAF, yang mempertaruhkan tiket terakhir untuk tampil di Olimpiade 2024.

Timnas Indonesia U-23 menjalani laga play-off ini setelah finis ketiga di Piala Asia U-23 2024. Ajang itu sekaligus menghadirkan tiga tiket lolos langsung ke Olimpiade 2024 plus satu tiket play-off.

Tiga tiket lolos langsung diraih oleh Jepang selaku juara Piala Asia U-23 2024, Uzbekistan sebagai runner-up turnamen, dan Irak yang mengalahkan Indonesia dalam partai perebutan posisi ketiga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kini Timnas Indonesia U-23 akan berusaha menjadi tim keempat dari Asia yang tampil di Olimpiade 2024. Lawannya adalah Guinea, wakil Afrika.

Guinea U-23 merupakan lawan tangguh yang bakal menguji usaha Garuda Muda lolos ke Olimpiade. Sejumlah pemain Guinea tercatat tampil di klub-klub Eropa.

Baca Juga:  Timnas Indonesia U-17 Putri Dikalahkan Korea Selatan dengan skor 0-12

Sebut saja pemain jebolan Barcelona yang kini bermain untuk Getafe, Ilaix Moriba. Ada pula Ibrahim Diakite yang bermain di Stade Lausane di Swiss, plus Facinet Conte dan Saido Sow yang main di Prancis bersama Bastia dan Stasbourg.

Sejauh ini laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23 sendiri akan dimainkan secara tertutup tanpa kehadiran penonton di Clairefontaine, lapangan latihan timnas Prancis, walaupun tetap ada siaran pertandingan.

Jadwal Indonesia vs Guinea
Play-off AFC-CAF Olimpiade 2024
Clairefontaine, Paris, Prancis
Kamis (9/5/2024), pukul 19.00 WIB.

Indonesia U-23 Vs Guinea

Disisilain Masyarakat Guinea Prediksi Timnas Indonesia U-23 Kalah 0-2 di Playoff Olimpiade Paris 2024

Guinea prediksi Timnas Indonesia U-23 kalah 0-2 di playoff Olimpiade Paris 2024. Laga seru itu sendiri akan tersaji di Clairefontaine, Prancis, Kamis 9 Mei 2024 pukul 19.00 WIB.

Baca Juga:  Megawati Tembus Tiga Besar Top Skor Liga Voli Korea, Siapa Nomor 1 dan 2?

Ya, Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Timnas Guinea U-23 untuk berebut tiket terakhir ke Olimpiade Paris 2024. Laga playoff ini harus dilakoni kedua tim usai finis di posisi kempat pada ajang Piala Asia U-23 2024 dan juga Piala Afrika U-23 2023.

Jelang laga tersebut, masyarakat Guinea turut memberi prediksinya untuk duel playoff Olimpiade Paris 2024. Salah satunya disampaikan oleh akun Tiktok bernama Chacak Oi. Dia menampilkan video seorang warga Guinea yang fasih berbahasa Indonesia.

Dalam prediksinya, pria bernama Amiral Abel itu mendukung Guinea U-23 bakal meraih kemenangan dengan skor meyakinkan atas Timnas Indonesia U-23. Laga diyakini berakhir dengan skor 2-0.

Guinea harus menang 2-0. Tim umur 23 Indonesia akan bertemu sama Timnas U-23 Guinea, main tanggal 9 Tahun 2024 bulan Mei,” ucap Amiral Abel dalam video unggahan akun Tiktok bernama Chacak Oi itu, dikutip Rabu (8/5/2024).
Video itu pun sontak ramai dikomentari para netizen Tanah Air. Mereka tak mau kalah dalam memberi dukungan kepada Timnas Indonesia U-23 dengan memprediksi Garuda Muda bakal meraih kemenangan.

Baca Juga:  Ini Daftar Tim Yang Lolos 16 Besar di Euro 2024, Berikut Jadwal Mainnya

“Prediksi saya Indonesia menang dengan skor 2-1,” tulis akun @fi*

Menang atau kalah enggak penting yang penting tidak ada kecurangan, suporter bola ingin melihat permainan yang baik,” tulis akun @bo**

Indonesia harus menang bismillah,” tulis netizen lainnya.

Nantinya, pemenang duel Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23 akan lolos ke putaran final Olimpiade Paris 2024. Mereka akan tergabung di Grup A bersama dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.

(*)

Berita Terkait

Timnas Indonesia Menang 2-0 atas Arab Saudi
Hasil China Vs Timnas Indonesia Skor 2-1
Hasil Bahrain Vs Indonesia: Skor Imbang 2-2, Gol Menit Akhir
Bangunan Belum Rampung Jadi Penyebab Atap Venue Cabor Menembak PON Aceh Ambruk
Hasil Indonesia Vs Australia: Main Imbang 0-0
Hasil Arab Saudi vs Timnas Indonesia, Imbang Skor 1-1
Panitia Penyelenggara Siapkan Nobar Pembukaan PON Aceh-Sumut 2024
Ngari! Ronaldo buat channel YouTube sendiri, apa Youtube sanggup membayarnya

Berita Terkait

Selasa, 19 November 2024 - 21:10 WIB

Timnas Indonesia Menang 2-0 atas Arab Saudi

Selasa, 15 Oktober 2024 - 21:16 WIB

Hasil China Vs Timnas Indonesia Skor 2-1

Jumat, 11 Oktober 2024 - 01:19 WIB

Hasil Bahrain Vs Indonesia: Skor Imbang 2-2, Gol Menit Akhir

Rabu, 18 September 2024 - 15:15 WIB

Bangunan Belum Rampung Jadi Penyebab Atap Venue Cabor Menembak PON Aceh Ambruk

Selasa, 10 September 2024 - 21:16 WIB

Hasil Indonesia Vs Australia: Main Imbang 0-0

Berita Terbaru