Banser dan LBH GP Ansor Desak Polisi Tangkap Perempuan AG

Jumat, 24 Februari 2023 - 23:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Mercinews.com – LBH GP Ansor selaku kuasa hukum Cristalino David Ozora (17) mendesak polisi menetapkan perempuan A alias AG (15) sebagai tersangka di kasus penganiayaan terhadap kliennya.

LBH GP Ansor menyebut penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy Satriyo (20) ini berawal dari A.

“Kami berharap yang cewek inisial A ini juga harus ditetapkan tersangka. Karena awal semua itu dari dia,” kata tim kuasa hukum David, M Syahwan Arey, kepada wartawan di Jakarta, Jumat (24/2/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Syahwan mengatakan pertemuan antara Mario dan David hingga berujung pada penganiayaan brutal ini diawali aduan A. Mario Dandy, disebut Syahwan, menggunakan ponsel milik A untuk ‘memancing’ David keluar.

Baca Juga:  AG Pacar Mario Ancam Tembak dan ngadu ke Brimob Jika David Tak Temui Dirinya

Kenapa kami sampaikan itu? Karena pelaku itu menggunakan handphone si A untuk menelepon si korban dengan dalih ingin memberikan kartu pelajarnya.

Nah ternyata yang komunikasi dengan korban menggunakan handphone-nya si A itu adalah pelaku,” ujarnya.

Syahwan juga menduga A turut andil dalam aksi Mario Dandy menganiaya David pada Senin (20/2) malam di Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Syahwan menuding Agnes Gracia atua alias AG justru otak di balik ini semua

Kalau A ini kami, pertama, adalah ikut sertanya. Yang kedua perencanaan awal itu mulai dari dia, otaknya.

Baca Juga:  Jenguk David di RS, Sri Mulyani Remuk Hati Saya Lihat Kondisinya

Kenapa kami anggap otak? Karena dia yang, kecurigaan kami, itu kami duga, itu dia yang melakukan skenario untuk bertemu dengan si korban ini,” jelasnya.

Syahwan menyebut penganiayaan terhadap David ini sudah dirancang. Ia meminta polisi menetapkan semua yang terlibat.

“Proses kami ini tidak akan sampai di sini. Kami akan kejar terus, semua orang yang terlibat di dalam menskenariokan atau merancang ini.

Nah, itu harus ditangkap agar menjadi efek jera bagi yang lain,” imbuhnya.

Sebelumnya anggota GP Ansor dan Banser berkumpul. Dipimpin Ketua GP Ansor DKI Jakarta M Ainul Yaqin, mereka seraya membacakan pernyataan sikap terkait kasus itu dengan meminta seluruh pihak yang terlibat ditangkap.

Baca Juga:  Mario dan AG Baru Sebulan Pacaran Sebelum Aniaya David

“Kami meminta kepada aparat penegak hukum dalam hal ini Kepolisian Republik Indonesia untuk terus dan bekerja cepat menangani kasus ini.

Dan kami mendesak orang-orang yang diduga terlibat dalam penganiayaan tersebut untuk segera ditangkap,” kata Ainul, Jumat (24/2/2023).

Selain itu, Ainul juga meminta polisi untuk menangkap perempuan A yang diduga menjadi dalang dalam kasus tersebut.

“Dan kami minta kepada pihak kepolisian untuk segera menangkap saudari A yang diduga dalang penganiayaan sahabat David,” ujarnya, (*)

Berita Terkait

Pelaku Pembunuh Santri di Pidie Jaya ditangkap
Keluarga Korban Minta Hukuman Mati untuk Oknum TNI AL Pembunuh Sales Mobil di Aceh
Ramai-ramai Napi Lapas Kutacane Aceh Tenggara Kabur Jelang Berbuka Puasa
14 Orang Tertangkap Duduk Berduaan Bukan Mahram, Ini Pesan Satpol PP-WH Banda Aceh
Ternyata Segini Gaji Direksi Pertamina Patra Niaga, Tetap Nekat Korupsi
Polres Aceh Timur tangkap pelaku pencabulan anak di Kecamatan Idi
Pasangan Gay di Banda Aceh Dicambuk 77 dan 82 Kali di Depan Umum
Mantan DPRA Aceh Timur Dituntut 11,5 Tahun Penjara dalam Kasus Korupsi Ikan Kakap

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 14:08 WIB

Pelaku Pembunuh Santri di Pidie Jaya ditangkap

Minggu, 13 April 2025 - 11:49 WIB

Keluarga Korban Minta Hukuman Mati untuk Oknum TNI AL Pembunuh Sales Mobil di Aceh

Senin, 10 Maret 2025 - 21:16 WIB

Ramai-ramai Napi Lapas Kutacane Aceh Tenggara Kabur Jelang Berbuka Puasa

Rabu, 5 Maret 2025 - 05:43 WIB

14 Orang Tertangkap Duduk Berduaan Bukan Mahram, Ini Pesan Satpol PP-WH Banda Aceh

Sabtu, 1 Maret 2025 - 21:57 WIB

Ternyata Segini Gaji Direksi Pertamina Patra Niaga, Tetap Nekat Korupsi

Berita Terbaru

Foto: Remaja berinisial NZ (17) Pelaku pembunuhan sadis terhadap seorang santri, Anis Maula

Hukum

Pelaku Pembunuh Santri di Pidie Jaya ditangkap

Senin, 14 Apr 2025 - 14:08 WIB