Polisi Israel Tembak Warga Palestina di Gerbang Masjid Al-Aqsa

Sabtu, 1 April 2023 - 22:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Mercinews.com – Kepolisian Israel dilaporkan menembaki seorang warga Palestina di pintu masuk Masjid Al-Aqsa di Yerusalem Timur pada Jumat (31/3) malam.

Melalui pernyataan, polisi Israel mengklaim seorang warga Palestina berusaha mengambil senjata milik aparat Israel di dekat Bab al-Silsila (Gerbang Rantai) yang merupakan salah satu gerbang utama menuju Masjid Al-Aqsa.

Aparat telah menetralkan warga Palestina dengan menembaknya,” bunyi pernyataan kepolisian Israel.

Polisi Israel menuturkan tidak ada aparatnya yang terluka dalam insiden itu. Meski begitu, Israel mengerahkan pasukan tambahan ke kompleks Masjid Al-Aqsa untuk mengantisipasi kemungkinan insiden lainnya.

Sementara itu, pernyataan polisi Israel tidak memberikan rincian tentang status warga Palestina dan insiden itu.

Baca Juga:  Lebih dari 160 ribu orang unjuk rasa menentang reformasi hukum di Tel Aviv

Insiden serupa juga terjadi di gerbang menuju Masjid Al-Aqsa lainnya. Aparat Israel menyerang warga Palestina di Bab al-Qattanin, salah satu gerbang yang mengarah ke Masjid Al-Aqsa dari sisi barat.

Kantor berita Anadolu melaporkan sejumlah saksi mata melihat polisi Israel memukuli warga Palestina di gerbang itu dengan pentungan.

Kompleks Masjid Al-Aqsa memang rawan bentrokan terutama selama bulan Ramadan. Sebab, selain menjadi situs tersuci ketiga bagi umat Islam, kompleks Al-Aqsa juga sakral bagi umat Yahudi.

Baca Juga:  Biden muncul di depan umum pertama kalinya sejak mengundurkan diri dari pilpres AS

Umat Yahudi menganggap kompleks itu sebagai Tembok Ratapan atau Temple Mount. Meski begitu, pemerintah Israel melarang umat Yahudi beribadah di kompleks itu.

Berita Terkait

EMT MER-C ke-7 Berhasil Masuk Gaza Utara Bersama dengan Ratusan Ribu Warga
Donald Trump Resmi Dilantik, Ini Daftar Lengkap 45 Presiden AS dari Masa ke Masa
Kecelakaan Pesawat Jeju Air, Tragedi Penerbangan Terburuk Korea Selatan Sejak 1997
Presiden Suriah Bashar al-Assad dan keluarganya berada di Moskow
Presiden Kabur, Militer Suriah Umumkan Rezim Bashar Al Assad Berakhir
MER-C Hadiri Global Meeting EMT WHO 2024 di Abu Dhabi
Pemimpin negara-negara Barat mulai ucap selamat atas kemenangan Trump di Pilpres AS
Donald Trump Diprediksi Menang Telak Pilpres Amerika 2024

Berita Terkait

Jumat, 31 Januari 2025 - 18:53 WIB

EMT MER-C ke-7 Berhasil Masuk Gaza Utara Bersama dengan Ratusan Ribu Warga

Selasa, 21 Januari 2025 - 11:19 WIB

Donald Trump Resmi Dilantik, Ini Daftar Lengkap 45 Presiden AS dari Masa ke Masa

Senin, 30 Desember 2024 - 10:39 WIB

Kecelakaan Pesawat Jeju Air, Tragedi Penerbangan Terburuk Korea Selatan Sejak 1997

Senin, 9 Desember 2024 - 14:50 WIB

Presiden Suriah Bashar al-Assad dan keluarganya berada di Moskow

Minggu, 8 Desember 2024 - 20:35 WIB

Presiden Kabur, Militer Suriah Umumkan Rezim Bashar Al Assad Berakhir

Berita Terbaru