Pangkalan Militer Pro Iran di Baghdad Dihantam Ledakan Besar Jumat Malam

Sabtu, 20 April 2024 - 15:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mercinews.com – Pangkalan militer dan paramiliter pro-Iran (PMF) di Irak, tepatnya sekitar 50 km (30 mil) selatan Baghdad dihantam oleh ledakan besar yang terjadi, pada Jumat (19/4/2024) malam waktu setempat.

Dua sumber keamanan mengatakan ledakan tersebut diakibatkan oleh sebuah serangan udara. Sehingga menghantam pangkalan militer Kalso, yang merupakan tempat kelompok paramiliter pro-Iran Hashed al-Shaabi bermarkas.

Melansir Reuters, Sabtu (20/4/2024), menurut dua sumber di sebuah rumah sakit di kota Hilla seorang anggota PMF tewas dan enam lainnya terluka.

“Ledakan tersebut telah menyebabkan kerusakan material dan korban luka-luka,” kata PMF dalam sebuah pernyataan. PMF juga menambahkan, pihaknya sedang melakukan penyelidikan.

Kedua sumber keamanan tersebut mengatakan tidak diketahui siapa yang bertanggung jawab atas serangan udara tersebut. Sementara seorang pejabat AS mengatakan bahwa tidak ada aktivitas militer AS di Irak.

Baca Juga:  Israel perintahkan UNRWA segera kosongkan kantornya di Yerusalem Timur

Seperti diketahui, Israel melakukan serangan ke wilayah Iran pada Jumat. Beberapa hari setelah Iran menyerang Israel dengan rentetan pesawat tak berawak dan rudal, pada Senin (1/4/2024).

Popular Mobilization Forces (PMF) dikenal sebagai kelompok faksi bersenjata.Sebagian besar di antara mereka dekat dengan Iran. Tapi kelompok itu kemudian diakui sebagai pasukan keamanan formal oleh pemerintah Irak.

Baca Juga:  Rusia sebut, rudal yang jatuh terhadap sasaran sipil di Kyiv dari militer Ukraina

Faksi-faksi di dalam PMF tersebut, juga ikut serta dalam serangan pesawat tak berawak selama berbulan-bulan terhadap pasukan AS di Irak, di tengah-tengah kampanye Israel di Gaza. Namun mereka menghentikan serangan sejak awal Februari 2024 lalu.[]

Berita Terkait

Ukraina Terima Gencatan Senjata 30 hari dengan Rusia
Pasukan Rusia Tangkap 430 Tentara Ukraina di Kursk
Houthi akan melanjutkan serangan terhadap kapal-kapal yang terkait dengan Israel
Gencatan senjata Gaza selesai, AS jalin dialog langsung dengan Hamas
Paus Fransiskus Tulis Surat di Tengah Sakit, Titip Pesan Damai ke Palestina
Zelensky terpilih, Putin menang hasil utama pertemuan di Gedung Putih
Pesawat Presiden Ukraina Zelenskyy mendarat di Inggris setelah berselisih dengan Trump
Presiden Ukraina Zelenskyy menolak meminta maaf setelah berdebat dengan Trump
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 07:20 WIB

Pasukan Rusia Tangkap 430 Tentara Ukraina di Kursk

Rabu, 12 Maret 2025 - 05:56 WIB

Houthi akan melanjutkan serangan terhadap kapal-kapal yang terkait dengan Israel

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:23 WIB

Gencatan senjata Gaza selesai, AS jalin dialog langsung dengan Hamas

Minggu, 2 Maret 2025 - 20:41 WIB

Paus Fransiskus Tulis Surat di Tengah Sakit, Titip Pesan Damai ke Palestina

Sabtu, 1 Maret 2025 - 22:35 WIB

Zelensky terpilih, Putin menang hasil utama pertemuan di Gedung Putih

Berita Terbaru