Kanwil Kemenkum Bali Terima Audiensi Sekda Badung Bahas Penyusunan Regulasi Kesehatan bagi Lansia

Rabu, 12 November 2025 - 12:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kakanwil Kemenkum Bali, Eem Nurmanah, audiensi dengan Sekda Ida Bagus Surya Suamba beserta jajaran di Ruang Arjuna Kemenkum Bali, Rabu (12/11/2025).(Foto: Humas Kemenkum Bali)

Kakanwil Kemenkum Bali, Eem Nurmanah, audiensi dengan Sekda Ida Bagus Surya Suamba beserta jajaran di Ruang Arjuna Kemenkum Bali, Rabu (12/11/2025).(Foto: Humas Kemenkum Bali)

Denpasar, Mercinews.com – Kanwil Kemenkum Bali menerima audiensi Sekda Kabupaten Badung untuk membahas penyusunan regulasi kesehatan bagi lansia, Rabu (12/11/2025). Audiensi berlangsung di Ruang Arjuna, yang dihadiri Kakanwil Kemenkum Bali Eem Nurmanah didampingi Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum, Mustiqo Vitra Ardhiansyah.

Hadir mendampingi Sekda Ida Bagus Surya Suamba, Kepala Dinas Kesehatan Badung, I Made Padma Puspita, Kepala Bagian Hukum, Anak Agung Gde Asteya Yudhya, serta jajaran terkait.

Dalam pertemuan tersebut, Sekda Kabupaten Badung, Ida Bagus Surya Suamba, memaparkan rencana regulasi yang mengatur program penghargaan bagi lansia sebagai bentuk motivasi untuk menjaga pola hidup sehat.

Menurutnya, program ini sejalan dengan visi “Badung Sehat”, yang menargetkan seluruh masyarakat Kabupaten Badung mendapatkan layanan kesehatan yang komprehensif, termasuk pelayanan jemput bola dan jaminan biaya kesehatan.

Pemerintah Kabupaten Badung menilai bahwa penghargaan kepada lansia perlu dirumuskan secara jelas dan terstruktur melalui regulasi, agar dapat mendorong kualitas hidup sekaligus meningkatkan indeks kesehatan masyarakat. Penyusunan rancangan regulasi ini juga membutuhkan kejelasan terkait kriteria penerima, kewenangan penetapan, serta sinkronisasi dengan peraturan yang telah berlaku agar tidak terjadi tumpang tindih.

Baca Juga:  WNA di Bali Marak Pakai nomor Pelat Palsu, ini Kata Kapolda

Menanggapi hal tersebut, Kakanwi Kanwil Kemenkum Bali, Eem Nurmanah, memberikan apresiasi atas inisiatif Pemerintah Kabupaten Badung yang menghadirkan inovasi kebijakan di sektor kesehatan, khususnya bagi kelompok lansia.

“Badung menginginkan motivasi hidup sehat, pola hidup sehat, serta penghargaan bagi masyarakat yang berupaya menjaga kesehatannya. Namun penting untuk memastikan agar regulasi ini tidak tumpang tindih dengan aturan lain, sehingga pelaksanaannya lebih efektif,” ujar Eem Nurmanah.

Eem menegaskan bahwa penyusunan kriteria penerima harus dirumuskan secara komprehensif agar jelas siapa yang berhak menerima penghargaan, insentif, maupun bentuk apresiasi lainnya. Selain itu, kebutuhan dan kepentingan masyarakat harus menjadi dasar utama dalam perumusan kebijakan.

Baca Juga:  Jejak Sesar Tokararu di Balik Rangkaian Gempa Poso

“Pemerintah Kabupaten Badung perlu memetakan kembali kebutuhan masyarakat, serta memperkuat mekanisme monitoring dan evaluasi terhadap peraturan yang akan diterapkan. Kita harus imbang dengan apa yang dibutuhkan masyarakat,” tegas Eem.

Kanwil Kemenkum Bali menyatakan siap memberikan dukungan dan pendampingan dalam proses harmonisasi regulasi ini, sehingga kebijakan yang dihasilkan dapat memberi manfaat nyata dan berkelanjutan bagi masyarakat Badung, khususnya para lanjut usia.(red)

Berita Terkait

Kanwil Kemenkum Bali Bentuk ASN Berintegritas melalui Orientasi PPPK 2025
Visa Wisata Malah Dipakai untuk Kerja, WNA Prancis Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai
Raja Surakarta Pakoe Boewono XIII Wafat, AMKI Sampaikan Belasungkawa
Lanud Husein Sastranegara Komitmen Kawal dan Distribusikan MBG
Biddokes Polda Banten Jamin Kualitas dan Keamanan MBG
Imigrasi Jakarta Selatan Fokus Wujudkan Layanan Cepat, Transparanndan Berintegritas
Kolaborasi Polda Banten dan Pemkot Serang Bangun Generasi Emas Lewat Program MBG
AMKI Dukung Ketahanan Pangan, ASO Farm Cirebon Jadi Inspirasi Petani Modern

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 12:41 WIB

Kanwil Kemenkum Bali Terima Audiensi Sekda Badung Bahas Penyusunan Regulasi Kesehatan bagi Lansia

Selasa, 4 November 2025 - 14:21 WIB

Kanwil Kemenkum Bali Bentuk ASN Berintegritas melalui Orientasi PPPK 2025

Selasa, 4 November 2025 - 13:43 WIB

Visa Wisata Malah Dipakai untuk Kerja, WNA Prancis Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai

Minggu, 2 November 2025 - 12:50 WIB

Raja Surakarta Pakoe Boewono XIII Wafat, AMKI Sampaikan Belasungkawa

Jumat, 31 Oktober 2025 - 22:52 WIB

Lanud Husein Sastranegara Komitmen Kawal dan Distribusikan MBG

Berita Terbaru

M. Harry Mulya Zein (Foto:istimewa)

Opini

Smart Governance, Sebuah Keniscayaan untuk Indonesia

Selasa, 11 Nov 2025 - 09:47 WIB